Kita sanggup jam enam atau setengah tujuh berangkat ke sekolah atau kampus dan pulang sore dengan lelahnya belajar. Tidak jarang ada yang jalan kaki untuk cari angkot dulu, tapi kenapa kita tidak sanggup untuk jalan ke masjid, yang notabene dekat?
Kita sanggup nonton acara TV larut malam hingga berjam-jam, di antara kita bahkan tidak sedikit yang rela bangun malam atau menjelang pagi hanya untuk nonton bola. Tapi kenapa kita tidak sanggup bangun malam untuk melaksanakan shalat tahajud?
Kita sanggup kaki kita pegal karena jalan-jalan di mall dengan lamanya, tapi kenapa kita tidak sanggup tahan sedikit pegal di kaki kita saat lamanya imam baca surat ba'da Al-Fatihah, sehingga hal itu jadi alasan kita untuk tidak ke masjid.
Kita sering cari barisan terdepan untuk tonton konser musik atau pertandingan bola, tapi kenapa kita sering berebut shaf terbelakang di masjid supaya bisa keluar cepat?
Bagi kita, 60 menit di depan komputer, 60 menit pada film di bioskop, dan 60 menit saat jalan jalan terlalu sebentar, tapi 60 menit di Masjid sudah terlalu lama!
Renungkanlah wahai Muslim!
Ingatlah bahwa masjid adalah rumah kita sebenarnya!
Bahwa kita harus meramaikan masjid dengan cara shalat dan beribadah di sana.
Jika bukan kita yang melestarikan masjid? Siapa lagi?
Jangan sampai peradaban Islam makin tenggelam.
Sekali lagi, renungkanlah wahai Muslim!
~ Syukran lakum ~
===================================================================
Ketika Adzan Berkumandang,
Ketika Hasrat Keimanan Tidak Tertahankan,
Tempat Manapun Bukanlah Menjadi Sebuah Penghalang,
Untuk Menghadap dan Bertasbih kepada Sang Khalik
Categories:
Spiritual